Semua bahan2 bothok di campur jadi satu.....seperti ini kurang lebih
Setelah dibungkus dengan daun bothok siap untuk dikukus.....
Bothok yang sudah matang....masih panas...
Yang ini nih siap untuk diincipi....
Siap di sajikan.....
Masakan bothok ini favoritku....anak2 juga akirnya suka. Memang agak ruwet dan lama dalam prosesnya, tetapi kalau masaknya dengan hati senang2 aja kok.
Bahan2 yang dibutuhkan:
*kelapa setengah tua 1/2 butir
*2 potong tempe(kira2 sepotongnya ukuran 10 cm tebal 3 cm dan
*6 buah tahu biasa ukuran sedang
*lamtoro (petai cina secukupnya)
*udang ukuran sedang 150 gram
*2 buah tomat besar agak mengkal
*daun piusang untuk membungkus
*cabai rawit 15 buah untuk campursan
Bumbu2 yang dihaluskan :
*9 siung bawang putih besar
*6 buah bawang merah
*6 buah cabe merah
*1 sendok makan ketumbar
*1/2 sendok makan terasi yang sudah dikukus
*1/2 sendok makan gula pasir
*garam secukupnya
Cara membuat :
*rebus lamtoro dan tempe kira2 15 menit setelah matang lamtoro tiriskan dan tempe setelah dingin potong dadu.
*potong2 tomat, jangan terlalu kecil
*potong2 tomat, jangan terlalu kecil
*haluskan bumbu
*campurkan semua bumbu dan bahan aduk hingga merata dan sebelum dikukus dirasakan dulu kurang apanya.
*bungkus dengan daup pisang.
*kukus 35 menit
*hidangkan hangat2 dengan nasi putuh dan bsayur bayam.
0 komentar:
Posting Komentar